Senin, 06 Oktober 2008

Mencegah Kanker Kulit dan Proteksi Sinar Matahari

Ada 2 kunci agar kamu terhindar dari bahaya kenker kulit yaitu pencegahan dan deteksi dini.

Ketika sinar ultra violet (UV) sampai ke permukaan kulit, kulit bereaksi memproduksi melanin untuk melindungi diri. Jika kulit kita terlalu lama terkena sinar ultra violet maka sinar UV tersebut dapat menembus lapisan kulit sampai ke lapisan yang terdalam.

Ada 2 jenis sinar UV yang disebut dengan UVA dan UVB. Sinar UVA sedikit lebih sejuk dari pada sinar UVB. Sinar UVA dapat mengakibatkan timbulnya kerutan pada kulit lebih cepat dan dapat berkembang menjadi kanker kulit. Radiasi sinar UVA dapat menembus dinding kaca. Sinar UVB dapat membakar kulit dan merupakan penyebab utama kanker kulit. Pada musim panas, sinar UVB meningkat lebih banyak daripada sinar UVA dan dapat menyebabkan dampak lebih besar dan lebih cepat daripada sinar UVA. Radiasi sinar UVB tidak dapat menembus dinding kaca. Epidermis menyerap lebih banyak sinar UVB.

Kebanyakan kanker kulit disebabkan oleh radiasi sinar ultra violet. Berikut tips untuk melindungi diri dari bahaya radiasi sinar ultra violet:

1. Gunakan lotion sunscreen yang bagus
  • Pilihlah sunscreen dengan SPF 30 atau yang lebih tinggi.
  • Pilihlah sunscreen yang mengandung Avobenzone atau Mexoryl sx untuk melindungi kulit dari UVA.
  • Gunakan water-resistant sunscreen setelah berenang atau pada saat keringat mengucur deras.
  • Gunakan sunscreen khusus bibir

2. Gunakan pakaian yang sesuai untu kmengurangi dampak radiasi sinar matahari.
  • Gunakan topi dengan pinggiran yang lebar.
  • Gunakan kacamata hitam yang dapat melindunngi mata dari sinar matahari.
  • Gunakan stoking pada tangan dan kaki.

3. Hindari kontak dengan sinar matahari secara berlebihan.
  • Sinar UV membakar kulit antara jam 11 siang sampai jam 3 sore. Kurangilah aktifitas di luar ruangan selama waktu tersebut terutama pada saat musim panas.
  • Refleksi sinar matahari dari permukaan tertentu membawa dampak sampai 85%. Jadi berhati-hatilah pada permukaan seperti pasir, air, dan beton.
  • Berhati-hatilah di siang hari yang berawan karenea sinar UV dapat menembus awan dan membakar kulitmu.
  • Jaga anak-anak usia dibawah 1 tahun dari sinar matahari.

Jaga kulitmu dengan sungguh-sungguh dari radiasi sinar matahari, resiko yang paling besar datang dari radiasi sinar matahari yang akhirnya menyebabkan kanker kulit. Untuk itu perlindungan kulit sangat penting dimulai saat kita masih kanak-kanak sampai kita dewasa. Apapun jenis kulit kita, kita harus selalu melindunginya dari radiasi sinar matahari.
Read More..

Proteksi Kulit Pada Musim Panas

Proteksi di musim panas
Sinar matahari dapat menghilangkan kelembaban kulit, membakar kulit, kulit menjadi hitam dan menyebabkan timbulnya tanda-tanda penuaan pada kulit secara dini. Untuk itu, kulit membutuhkan perlindungan secara fisik untuk menghindari dampak sinar matahari yang buruk tersebut.

Gunakan lotion anti sinar UV.

  1. Perhatikan SPF atau faktor pelindung lainnya pada lebel kemasan yang bisa anda temui dalam bentuk angka dan biasanya disertakan juga jangka waktu penggunaan pada saat berada di bawah sinar matahari. Jika anda memiliki kulit sensitif, gunakanlah lotion dengan SPF 20 atau diatasnya.


  2. Gunakan lotion anti sinar UV (sunscreen) 20 menit sebelum berjemur atau keluar rumah. Dengan ini kita memberikan waktu bagi kulit untuk menyerap lotion tearsebut sebelum terkena sinar matahari.


  3. Bawalah sunscreen selama liburan ke pantai. Perhatikan pula keadaan alam sekitar. Permukaan alam yang reflektif seperti air dapat meningkatkan efek radiasi sinar UV.


  4. Gunakanlah sunscreen kembali bila anda berada di bawah sinar matahari dalam waktu yang cukup lama. Ide yang bagus jika anda selalu membawa sunscreen dalam tas selama bepergian atau liburan.


  5. Setelah berjemur atau bepergian, bersihkan warna coklat pada kulit bekas sengatan sinar matahari dengan menggunakan krim pembersih. Atau anda juga dapat menggunakan jus tomat matang kemudian gosok-gosokkan ke kulit.


  6. Vitamin C itu perlu!

  7. Banyaklah mengkonsumsi vitamin C setiap hari untuk mengurangi kerutan-kerutan kulit dan tanda penuaan lainnya. Vitamin dapat anda peroleh dari buah-buahan maupun suplemen. Vitamin C yang disebut "L-Ascorbic acid" terdapat pada jeruk dan lemon sangat baik untuk mengurangi kerutan kulit.


  8. Gunakan krim atau gel yang mengandung "L-Ascorbic acid". Pada saat digunakan, krim/gel ini dapat menyerap radikal bebas akibat sengatan matahari atau polusi sebelum mereka merusak kulitmu.


  9. Lindungi kulitmu dari polusi.

    Polusi udara dapat mendatangkan malapetaka bagi kulitmu. Bagian kulit yang terproteksi bisa saja mengalami penuaan kulit apalagi bagian kulit yang tidak terproteksi sama sekali. Untuk melindungi kulitmu dari polusi udara, ada 3 hal yang harus kamu lakukan yaitu:

  10. Cuci wajahmu setelah kamu pulang dari bepergian dengan sabun muka yang bagus untuk menghapus kotoran dan elemen lain dari kulit wajah.


  11. Gunakanlah mild cleanser secara teratur jika kamu sering berada di luar ruangan dalam waktu yang cukup lama.


  12. Lindungi wajahmu dari polutan dengan menggunakan mouisturizer atau foundation yang dapat melindungi lapisan kulit.
Read More..

Acne atau Jerawat yach?

Acne atau jerawat merupakan masalah yang umum dihadapi oleh siapapun, pria atau wanita baik remaja maupun dewasa. Umumnya jerawat timbul pada saat kita masih remaja, akan tetapi tidak tertutup kemungkinan jerawat dapat menjadi suatu masalah hingga kita berusia 40 tahun nanti.

Ada banyak faktor yang menyebabkan timbulnya jerawat termasuk faktor genetik, bahkan faktor genetik merupakan penyebab yang paling dominan. Jerawat berkembang di pori-pori dan kelenjar minyak (pilosebaceous) pada kulit.
Sel pori-pori kemudian membentuk keratin (cellular debris) yang mengakumulasi dan menghalangi permukaan pori-pori. Kemudian diteruskan oleh kelenjar minyak sekaligus memproduksi minyak (sebum). Sehingga menjadi tempat yang sangat nyaman bagi bakteri untuk hidup di pori-pori. Bakteri ini disebut Propionibakterium acnes. Bakteri inilah yang membuat kulit menjadi berjerawat.

Penyebab lain yang menyebabkan timbulnya jerawat sangatlah bervariasi tergantung gaya hidup individu masing-masing. Diantaranya pengaruh obat-obatan yang kita minum, hormon testosteron, obat tidur, dll. Iritasi kulit juga dapat menyebabkan jerawat misalnya iritasi akibat topi yang kita pakai, help atau ikat kepala.

Warna kulit
Orang dengan warna kulit yang lebih hitam/gelap cenderung memiliki jerawat yang lebih sedikit ketimbang orang yang memiliki warna kulit lebih putih/terang. Hal ini disebabkan kerena kulit hitam/gelap lebih seimbang dalam memproduksi minyak dan pori- porinya lebih terstruktur. Apabila kita memiliki kulit yang lebih terang, jagalah jangan sampai teriritasi. Karena iritasi dapat membuat kulit menjadi lebih gelap sehingga jerawat mudah datang.

Pola makan
Selama ini banyak orang beranggapan bahwa makanan yang berlemak seperti kacang, coklat, soda, susu, dan yodium bisa menyebabkan jerawat. Pandangan seperti ini sebetulnya sangat bertolak belakang. Makanan tertentu dapat menyebabkan jerawat lebih dikarenakan seseorang tersebut sensitif terhadap makanan tertentu. Apakah kulit kamu sensitif jika kamu memakan kacang? Jika ya, hindari camilan yang berbau kacang, Jika tidak, tetaplah mengkonsumsi kacang.

Kosmetik
Setiap kulit seseorang memiliki sensitifitas yang berbeda-beda terhadap produk kosmetik. Gunakanlah selalu produk kosemetik yang berlabel oil-free make up/non-comedonic make up (make up bebas minyak).
Read More..

7 Butir Tips Untuk Melawan Jerawat

Tips Untuk Jerawat

Bingung dengan masalah jerawat? Jerawat kamu tak kunjung hilang? Padahal kamu sudah melakukan 1001 cara untuk menghilangkannya. Jangan putus asa, tetaplah berusaha. Tak ada salahnya kamu membaca tips dibawah ini kemudian mempraktekkannya.

Berikut tips-tipsnya:
  1. Minumlah air putih yang banyak. Jangan batasi diri kamu hanya dengan meminum 8 gelas air putih sehari karena banyak minum sangat bagus untuk berbagai segi kesehatan kamu.

  2. Jangan menggosok-gosok jerawat karena dapat memperlambat waktu penyembuhan jerawat. Jerawat tidak akan hilang jika sekedar digosok-gosok karena jerawat disebabkan oleh bakteri yang hidup di pori-pori. Bakteri tidak akan hilang jika hanya dengan digosok-gosok.

  3. Hindari terik sinar matahari. Kulit yang terkena sinar matahari menjadi panas sehingga dapat meningkatkan produksi minyak kemudian dapat memperparah kondisi jerawat.


  4. Jaga pikiran anda jangan sampai stres. Jangan terlalu pusing memikirkan pacar, pekerjaan, nilai ulangan atau yang lainnya. Walaupun stres bukan merupakan penyebab timbulnya jerawat tapi dapat memperparah kondisi jerawat lho.


  5. Jangan terlalu lama berada di bawah sinar matahari. Sengatan sinar matahari pada waktu yang lama membuat kulit kita mengelupas dan pori-pori menjadi tersumbat sehingga dapat memperparah kondisi jerawat.


  6. Bila keringat mengucur deras pada saat kamu berolahraga, segera bersihkan dengan menggunakan handuk, kemudian pakailah krim atau dicuci biasa. Tapi jangan sampai kamu membenci aktifitas yang menghasilakan keringat seperti berolahraga. Tetap berlahraga, karena olahraga itu menyehatkan!


  7. Berhati-hatilah terhadap iklim karena iklim mempengaruhi produksi minyak pada kulit. Iklim yang panas dapat meningkatkan produksi minyak dan membuat kulit menjadi semakin kering sehingga memperparah kondisi jerawat.


Penyembuhan jerawat merupakan suatu tindakan yang membutuhkan kontinuitas dan jangan pernah berhenti sampai jerawat benar-benar hilang. Untuk hasil yang optimal, jangan hanya membersihkan area wajah saja, punggung dan dada juga perlu diperhatikan. Karena punggung dan dada sering terkena jerawat.

Pada saat kamu membersihkan jerawat, lebih baik menggunakan tangan bersih kamu daripada menggunakan kain, handuk atau sejenisnya. Karena bisa saja kain atau handuk tersebut dihuni oleh bakteri yang tidak kamu ketahui sehingga dapat memperparah kondisi jerawat. Konsistensi dalam menghilangkan jerawat juga sangat dibutuhkan. Ingat, bahwa perawatan jerawat harus memiliki tujuan untuk mengontrol mikrobakteria dan pembesaran pori-pori. Read More..