Senin, 06 Oktober 2008

7 Butir Tips Untuk Melawan Jerawat

Tips Untuk Jerawat

Bingung dengan masalah jerawat? Jerawat kamu tak kunjung hilang? Padahal kamu sudah melakukan 1001 cara untuk menghilangkannya. Jangan putus asa, tetaplah berusaha. Tak ada salahnya kamu membaca tips dibawah ini kemudian mempraktekkannya.

Berikut tips-tipsnya:
  1. Minumlah air putih yang banyak. Jangan batasi diri kamu hanya dengan meminum 8 gelas air putih sehari karena banyak minum sangat bagus untuk berbagai segi kesehatan kamu.

  2. Jangan menggosok-gosok jerawat karena dapat memperlambat waktu penyembuhan jerawat. Jerawat tidak akan hilang jika sekedar digosok-gosok karena jerawat disebabkan oleh bakteri yang hidup di pori-pori. Bakteri tidak akan hilang jika hanya dengan digosok-gosok.

  3. Hindari terik sinar matahari. Kulit yang terkena sinar matahari menjadi panas sehingga dapat meningkatkan produksi minyak kemudian dapat memperparah kondisi jerawat.


  4. Jaga pikiran anda jangan sampai stres. Jangan terlalu pusing memikirkan pacar, pekerjaan, nilai ulangan atau yang lainnya. Walaupun stres bukan merupakan penyebab timbulnya jerawat tapi dapat memperparah kondisi jerawat lho.


  5. Jangan terlalu lama berada di bawah sinar matahari. Sengatan sinar matahari pada waktu yang lama membuat kulit kita mengelupas dan pori-pori menjadi tersumbat sehingga dapat memperparah kondisi jerawat.


  6. Bila keringat mengucur deras pada saat kamu berolahraga, segera bersihkan dengan menggunakan handuk, kemudian pakailah krim atau dicuci biasa. Tapi jangan sampai kamu membenci aktifitas yang menghasilakan keringat seperti berolahraga. Tetap berlahraga, karena olahraga itu menyehatkan!


  7. Berhati-hatilah terhadap iklim karena iklim mempengaruhi produksi minyak pada kulit. Iklim yang panas dapat meningkatkan produksi minyak dan membuat kulit menjadi semakin kering sehingga memperparah kondisi jerawat.


Penyembuhan jerawat merupakan suatu tindakan yang membutuhkan kontinuitas dan jangan pernah berhenti sampai jerawat benar-benar hilang. Untuk hasil yang optimal, jangan hanya membersihkan area wajah saja, punggung dan dada juga perlu diperhatikan. Karena punggung dan dada sering terkena jerawat.

Pada saat kamu membersihkan jerawat, lebih baik menggunakan tangan bersih kamu daripada menggunakan kain, handuk atau sejenisnya. Karena bisa saja kain atau handuk tersebut dihuni oleh bakteri yang tidak kamu ketahui sehingga dapat memperparah kondisi jerawat. Konsistensi dalam menghilangkan jerawat juga sangat dibutuhkan. Ingat, bahwa perawatan jerawat harus memiliki tujuan untuk mengontrol mikrobakteria dan pembesaran pori-pori.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tuliskan komentar untuk tips di atas